Kabaronline.id | Senin, 6 Mei 2024 , bertempat di hotel Aryaduta kota pekanbaru telah di laksanakan Pelepasan Siswa/ Siswi kelas XII SMK Masmur Pekanbaru tahun ajaran 2023/2024. Dengan membawah Tema : Kemauan membawa Awal esok membawah akhir, meskipun kita di suatu tempat yang berbeda kita menjadi sahabat sejati.Sekolah Yayasan Masmur SMK Multi Mekanik Masmur, kelas XII ini telah mengakhiri proses belajar mengajarnya di sekolah SMK Masmur untuk tahun 2023/204/2024.Ketua Yayasan Masmur, Ibu Dr, Hj Misharti, S. Ag, M.Si, dalam sambutannya mengatakan , kedepannya di harapkan kepada anak anak yang yang sudah menyelesaikan pendidikannya di sekolah SMK Multi mekanik Masmur agar dapat melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi lagi dan setidaknya bisa dapat mengaplikasikan ilmu yang sudah didapat selama mengenyam pendidikannya di SMK Masmur, Ucap Dr. Hj Misharti.Adapun jumlah siswa siswi SMK Masmur tahun ajaran 2023/2024 yang akan mengakhiri pendidikannya berjumlah, 139 orang, yang terdiri dari 6 jurusan, tambah Dr. Hj. Misharti menjelaskan.Semoga anak anak ini sukses semua ucap Misharti.
Sementara itu kegiatan Pelepasan dan perpisahan sekolah SMK mekanik Masmur yang di laksanakan di hotel Berbintang ini, selain di hadiri langsung oleh ketua Yayasan Masmur, ibu Dr. Hj. Misharti, S, Ag, M, Si , Kepala Sekolah H. Yohandra Jamal,S,Pd, MM , Acara ini juga di hadiri oleh seluruh Orang tua murid kelas XII.
Di akhir acara pelepasan siswa dan siswi sekolah SMK mekanik Masmur kegiatan pelepadan telah di lanjutkan dengan hiburan hiburan yang menampilkan seni Suara dan tari tarian yang semuanya di isi oleh anak anak Masmur.
PENULIS. : HENDRI.